Resep masakan



Bahan :  
  • 10 gram susu bubuk
  • 100 gram tepung terigu
  • 100 gram mentega, dilelehkan
  • 75 gram gula pasir
  • 5 putih telur
  • 1 sdt emulsifier/TBM
  • 3 kuning telur
  • 1/4 sdt garam
  • Pewarna makanan merah, jingga, kuning, hijau, biru dan ungu secukupnya
Bahan Isi :
100 gram cream cheese, biarkan suhu ruang
50 gram white cooking chocolate, lelehkan
50 gram krim bubuk dan 100 ml susu cair dingin, kocok mengembang
25 gram vla instant (mis:krema) dan 75 ml susu cair dingin, kocok mengembang
1/2 sendok teh pasta vanila


Cara membuat:
  1. Bahan I, panaskan mentega tawar sampai meleleh. Matikan api. Tambahkan tepung terigu. Aduk sampai kalis. Angkat.
  2. Panaskan susu cair. Tambahkan cream cheese. Aduk sampai larut. Biarkan hangat. Tuang ke dalam kocokan kuning telur. Aduk rata.
  3. Tuang sedikit-sedikit ke campuran tepung terigu sambil diaduk sampai licin. Sisihkan.
  4. Kocok putih telur, garam, dan cream of tartar dengan kecepatan sedang sampai setengah mengembang. Tambahkan gula pasir sedikit-sedikit sambil dikocok sampai mengembang.
  5. Masukkan campuran tepung terigu sedikit-sedikit ke dalam kocokan putih telur sambil diaduk perlahan. Bagi 3 bagian. Tambahkan  pewarna merah pada satu bagian adonan. Aduk rata. Pada dua bagian lainnya, masing-masing ditambahkan pewarna  kuning dan oranye. Aduk masing-masing adonan. Masukkan masing-masing adonan ke dalam plastik segitiga.
  6. Semprot adonan merah, adonan oranye, dan adonan kuning bersebelahan di loyang 26x26x3 cm yang dialas kertas roti tanpa dioles margarin.
  7. Letakkan loyang di dalam loyang lebih besar yang diberi 2 sendok makan air. Oven dengan api bawah suhu 160 derajat Celcius 50 menit sampai matang.
  8. Lakukan hal yang sama dengan bahan II.
  9. Isi, kocok cream cheese dan white cooking chocolate leleh hingga lembut. Campur kocokan krim, kocokan vla, dan pasta vanila je dalam kocokkan cream cheese. Kocok rata.
  10. Belah  dua masing-masing cake. Ambil selembar cake II. Oleskan krim. Tumpuk dengan cake I. Oleskan krim. Tumpuk dengan sisa cake II. Oleskan sisa krim. Tutup dengan sisa cake I.


Saat Bulan Ramadhan Hidangan yang manis manis sangat dianjurkan untuk santapan berbuka tidak perlu yang berat berat, selain kurma kue cubit dapat melengkapinya.
Berikut silahkan simak tentang langkah- langkah dan Cara Membuat Kue Cubit secara mudah dan tepat sebagai berikut ini :

Bahan Kue Cubit :

        4 butir Telur Ayam
        150 gram Gula pasir
        3/4 Baking powder
        300 gram Tepung terigu Merk Apa saja
        50 gram Margarin, yang sudah dilelehkan
        1/4 Vanilli
        50 gram Meisess
         100 mili liter air

Cara Membuat Kue Cubit :

    Pertama Kocoklah telur dan gula sampai adonan kelihatan Kental, lalu masukan ayakan tepung dan masukan baking powder. Lalu Aduk-  aduk adonan hingga rata.
    Lalu Tambahkan margarin, vanilli dan air. dan istirahatkan adonan 10 menit
    Kemudian Panaskan cetakan kue cubit dengan mentega lalu tuangkan adonan kedalam Cetakan, setelah setengah matang, taburkan meisjes.
    Terakhir Tutup cetakan, diamkan hingga matang, angkat, selesai.

Toping dapat menggunakan bahan bahan sesuai selera

Bahan dan bumbu utama garang asem ayam:

1 buah jeruk nipis yang diperas airnya
1 ekor ayam yang dipotong dengan ukuran kecil (24-30 bagian)
60 buah cabai rawit utuh (kira-kira 1 ons)
12 buah belimbing wuluh ukuran sedang potong dengan ukuran 1/2 cm
1 1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh gula pasir
8 lembar daun salam yang di iris menjadi 3 hingga 4 bagian
2 cm irisan lengkuas
Bumbu-bumbu yang dihaluskan:
12 siung bawang merah
4 siung bawang putih
6 butir kemiri yang di sangrai (goreng tanpa minyak)
2 cm jahe
1/2 sendok teh merica/lada bubuk
Tambahan:
- Lembaran daun pisang secukupnya untuk membungkus dan potongan lidi untuk menyemat
- Irisan cabe merah untuk mempercantik (garnish)
Cara Pengolahan :
- Cuci bersih potongan ayam kemudian lumuri dengan perasan air jeruk nipis dan diamkan selama kurang lebih selama 15 hingga 30 menit supaya ayam tidak terasa amis.
- Ambil wadah yang cukup besar berupa baskom kemudian masukkan semua bumbu-bumbunya kecuali daun salam, cabe rawit dan lengkuas.
- Aduk hingga rata kemudian sebelum dibungkus dengan daun pisang, tempatkan daun salam, potongan lengkuas dan cabe rawit (sesuai selera) diatasnya. Bungkus ayam dengan daun pisang yang dibungkus dengan plastik kemudian sematkan dengan potongan lidi.
- Siapkan dandang (steamer) diatas kompor untuk mengukus.
- Kukus selama kurang lebih 45 menit hingga 1 jam dengan api sedang.
- Angkat, kemudian sajikan.

Tips mengolah ayam garang asem:
- Jangan menggunakan terlalu banyak garam karena dikhawatirkan rasa asin akan menghilangkan rasa asam yang khas.
- Gunakan plastik untuk membungkus daun pisang supaya bungkusan tidak bocor pada saat proses mengukus.
- Jangan menggunakan santan, karena warna putih yang terlihat saat garang asem matang bukan hasil dari santan kelapa akan tetapi dari kemiri.
- Jika Anda menggunakan steamer (presto), maka tekstur ayam garang asem akan terasa lebih lembut dan empuk.

Meskipun masakan ini memiliki cita rasa yang cukup unik, namun sesungguhnya bumbu-bumbu yang digunakan tidaklah sulit untuk ditemukan. Hanya saja memang pengolahannya membutuhkan waktu yang cukup lama. Demikianlah tips cara membuat resep ayam garang asem yang bisa Anda coba.
resep garang asem yaitu santan, dipadu dengan potongan belimbing wuluh menjadikan rasa gurih, asam garang asem semakin lezat dan menambah selera makan. Jika anda tak sabar untuk mencobanya dirumah, berikut resep garang asem ayam khas Jawa Tengah.   - See more at: http://resepkakak.blogspot.com/2013/11/resep-garang-asem-ayam-khas-jawa-tengah.html#sthash.mFAnIpa3.dpuf

 Resep ayam peyet bahan dan cara pembuatannya

Bahan:

    jahe 2 cm, memarkan
    daun salam 1 lembar
    ayam negeri 1 ekor, potong empat bagian
    air 200 ml
    Minyak goreng secukupnya yang akan digunakan untuk menggoreng

Haluskan:

    kunyit 1 cm
    bawang putih 4 siung
    ketumbar 1 sdt
    garam secukupnya

Sambal Untuk:

    terasi 1/2 sdt, lalu dibakar
    daun jeruk purut 2 lembar, kemudian dibuang bagian batang daunnya
    cabe merah keriting 7 buah
    cabe rawit merah 7 buah
    Garam secukupnya
    kemangi 2 tangkai kemudian ambil daunnya
    tomat merah 1/2 buah
    gula 1/2 sdt (kemudian iris gula merah tersebut)

Cara membuat:

    bumbu yang dihaluskan dicampurkan dengan lengkuas, daun salam, air, dan jahe. Kemudian masaklah dengan menggunakan api yang kecil lalu ditutup hingga ayam menjadi matang serta bumbunya meresap. Lalu angkat.
    Daging ayam di goreng sampai warnanya menjadi kuning. Lalu angkat, serta sisihkan.
    Bahan sambal dihaluskan semua, kemudian tambahkan daun kemangi, selanjutnya tumbuklah secara kasar.
    Ayam goreng dimasukkan, lalu ditekan-tekan (penyet) oleh ulekan sampai sambal menjadi menempel dengan dagingnya.
    Resep Masakan Tradisional Ayam Penyet siap untuk disajikan.

nah mudah kan, kalo bisa buat sendiri suami pasti betah dirumah..:)
Resep Masakan Kali ini kita akan coba membuat Martabak manis yang lezat

Bahan bahan yang diperlukan :
  • 500 gram terigu merek segitiga biru
  • 600 ml air
  • 1 sendok makan margarin cair
  • 2 butir telur, dikocok lepas
  • 125 gram gula pasir manis
  • 1/2 sendok teh ragi instant
  • 1 sendok teh baking powder
  • 1/4 sendok teh pasta vanili
  • 1/2 sendok teh garam

Bahan Isian martabak:

100 gram keju cheddar atau merek apa saja
60 ml susu kental manis yang putih

Cara Membuat Martabak Manis :
  1. - Pertama Campurkan terigu, gula pasir, ragi instant, garam, telur, margarin cair, dan pasta vanili bersama sama
  2. - Lalu Tuangkan air sedikit demi sedikit ke dalam adonan tadi sambil diaduk hingga tercampur rata.
  3. - Kemudian Kocok adonan dengan menggunakan mixer dengan kecepatan sedang selama 5 menit.
  4. - Masukkan Baking powder, aduk aduk rata.
  5. - Diamkan adonan selama 40 menit dalam wadah tertutup, cukup deh untuk istirahat dulu.

Cara Memasak Martabak Manis :

- Panaskan wajan Olesi dengan sedikit margarin supaya tidak lengket
- Tuang adonan kedalam wajan, lalu ratakan.Tunggu sampai keluar gelembung di permukaan adonan lalu tutup.
- Tunggu sampai matang dan angkat.
- Olesi permukaan martabak dengan menggunakan margarin.
- Parut keju dan taburkan di permukaan martabak.
- Kucurkan susu kental di permukaan martabak.
- Belah menjadi 2 bagian, lipat menjadi bentuk setengah lingkaran.Selesai

yap this ist martabak manis lezat dan gurih sangat enak dimakan selagi hangat.
Resep Es buah segar yang spesial. Baiklah daripada berlama-lama, berikut ini adalah


Bahan-bahan yang harus anda siapkan diantaranya adalah :

  • 1 butir jeruk nipis, peras airnya
  • 50gr semangka, potong kecil kotak-kotak atau dibulatkan
  • 50gr alpukat, potong kecil kotak-kotak
  • 50gr strawberry, potong kecil kotak-kotak dan potong seperempat
  • 50gr melon, potong kecil kotak-kotak
  • 50gr rumput laut & kelapa muda (opsional)
  • 75gr gula pasir
  • 1/2 sendok teh selasih yang sudah dimekarkan, atau bisa juga sampai 1-2 sdr jika mau
  • Susu kental manis secukupnya
  • Es batu secukupnnya
  • Air 300 ml
Cara Membuat Es Buah Segar Nikmat

  1. Pertama-tama, gula pasir di rebus dalam 300 ml air sampai mendidih. Gunakan api kecil.
  2. Sebelumnya masukan potongan semangka, alpukat, strawberry, melon, serta rumput laut dalam sebuah gelas berukuran agak besar.
  3. Tuangkan sirup (air rebusan gula dan air) dalam gelas yang berisi potongan buah tadi.
  4. Masukan juga selasih dan sedikit air jeruk nipis
  5. Jangan lupa tambahkan es batu biar lebih segar.
  6. Es Buah Segar siap disajikan. (Jika perlu bisa tambahkan buah-buahan yang lain. Berinovasi aja ya sobat. :D)